Senin, 19 Desember 2016

Kenapa Tuyul Gak Bisa Curi Uang Di ATM? Ini Penjelasannya...


MuslimahIndonesia - Kita sebagai orang Indonesia pasti tahu jenis jin yang satu ini yaitu Tuyul. Seperti sudah menjadi kesepakatan umum apabila kita mengatakan tuyul pasti langsung menuju sesosok hantu berwujud bocah cilik gundul yang punya tugas buat mengambil uang orang lain untuk disetorkan kepada majikannya.

Akan tetapi pernah terlintas tidak di dalam benakmu mengapa belum pernah ada berita atau laporan uang di anjungan tunai mandiri (ATM) hilang karena dicuri oleh tuyul? Dimana tentunya uang yang ada di ATM bank bisa jadi lebih banyak daripada di dompet-dompet orang biasa, termasuk dompetmu mungkin.

Dilansir dari Dream, menurut seorang paranormal, alasan mengapa Tuyul tak bisa mengambil uang dalam mesin ATM adalah karena uang tersebut diikat dengan besi. Karena diikat tersebut, menyebabkan si Tuyul kesusahan untuk mengambilnya.

"Jangankan besi, uang yang diikat dengan karet saja tuyul tidak akan bisa untuk mengambilnya," kata paranormal tersebut. Inilah alasan utama kenapa kita tak pernah mendengar mesin ATM dibobol oleh Tuyul.

Selain itu, Tuyul hanya mengambil uang dari orang yang identitasnya jelas, bukan yang identitasnya tak diketahui seperti di ATM. Tuh, ribet kan? Udah, jadi tidak perlu punya fikiran atau bahkan mau melihara Tuyul, mending kerja halal saja.

Ternyata tuyul punya undang - undang juga ya...

http://www.radarwarta.com/2016/11/kenapa-tuyul-gak-bisa-curi-uang-di-atm.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar